KSATRIA| Jakarta–Dalam rangka mensukseskan  program Polri tentang sertifikasi Gada Utama (Gadut) berdasarkan peraturan kepala kepolisian Republik Indonesia nomor 24 tahun 2007 tentang Sistem Manajemen Pengamanan (SMP).

Asosiasi Profesi Sekuriti Idonesia (APSI) bersama Mabes Polri dan PT. Panglima Siaga bangsa (PSB) akan menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan Gadut yang berlokasi di Soll Marina Hotel Serpong pada 21-26 Oktpber 2018.

Peserta pelatihan Gadut ini adalah para pemegang kebijakan pengamanan PT. PLN (Persero) dan anak perusahaannya serta para pimpinan BUJP, BUMN dan perusahaan swasta.

Adapun untuk bisa mengikuti pelatihan Gadut ini peserta wajib memiliki surat keterangan sehat dari dokter, menyertakan curiculum vitae dan fotokopi KTP, surat keterangan dari perusahaan yang ditujukan ke Dirbinmas Baharkam Polri serta SKCK dari Polres setempat yang sudah ada rumus sidik jari.

Tunggu apalagi, gali ilmu seputar pengamanan melalui pelatihan Gadut ini. Untuk mendaftar dalam acara ini bisa menghubungi kantor sekretariat APSI di Jl Zamrud B1 Cilandak Jakarta Selata di email sekredppapsi@gmail.com nomor telpon 021-29860957 atau 081511714978 atas nama Nur Azizah. [fr]

Share This: